Minggu, 06 Maret 2011

DEMOKRASI


DEMOKRASI
Demorasi merupakan suatu sistem yang terdapat disuatu negara yang artinya dari rakyat untuk rakyat. Memang arti dari demokrasi ini sudah terbiasa kita dengar. Salah satu negara yang menganut sistem demokrasi adalah Indonesia. Pada dasarnya sistem demokrasi itu merupakan sistem pemerintahan yang dipilih langsung oleh rakyat, bukan pejabat negara apapun. Sebenarnya sistem demokrasi pun harus menitikberatkan pada rakyat, yang artinya kekuasaan sebuah negara terdapat pada rakyatnya sendiri. Karena rakyat mempunyai arti penting dalam suatu negara.
Di indonesia, pada umumnya sistem ini sudah terlaksana cukup maksimalkan, tetapi arti dari demokrasi itu yakni dari rakyat untuk rakyat belum dilakukan secara maksimal. Di sini rakyat masih saja dirugikan, padahal sistem demokrasi ini merupakan suatu sistem kepemerintahan yang menjadikan rakyatnya bahagia dan hidup sejahtera.
Pada dasarnya pelaksanaan sistem demokrasi ini harus dilakukan pada etika - etika yang telah ditetapkan. Atau bisa di sebut harus, berdasarkan norma - norma yang ada, seperti, norma hukum, norma kesusilaan, dll. Demokrasi  merupakan sistem pemerintahan yang sifatnya mengatur seseorang tanpa sebelumnya tidak ada ikatan apapun baik itu saudara maupun teman. Jadi demokrasi di dasrkan pada hak seorang warga negara pada umumnya untuk menentukan siapa yang akan memimpin negaranya, serta di dasarkan pada kewajiban sesorang untuk memilih ataupun mengeluarkan pendapat, karena demokrasi memang di peruntukkan untuk rakyat, dari awalnya rakyat yang telah memilih. Walaupun yang menjalankan ini bukan rakyat secara langsung, tapi pilihan dari rakyat yang bertugas untuk memimpin negara ini khusunya indonesia agar lebih maju. Barulah hasilnya nanti di terima oleh rakyat.
Sebenarnya keperintahan suatu negara memang sangat berpengaruh besar terhadap rakyatnya. Justru apabila rakyat tidak puas kepada sistem demokrasi itu, maka rakyat akan kecewa. Dan  kekecewaannya ini secara langsung akan berdampak pada perekonomian negara tersebut.
  •  Salah satu contoh ketidak puasan rakyat terhadap suatu sistem demokrasi yakni
* adanya gejolak politik yang tidak stabil, yang mengakibatkan rakyat menjadi marah dan kesal.
* Ketidakpuasan rakyat lainnya, ada pada sistem - sistem lainnya, seperti terjadi pada sistem kepemerintahan dibidang ekonomi, olahraga,dll. Dan akhirnya rakyat ikut turun tangan langsung. Yakni mengadakan demo besar - besarran, yang artinya demo ini yakni menuntut haknya sebagai rakyat karena ketidakpuasaan mereka terhadap suatu sistem kepemerintahan yang mereka terima.
Didalam sistem demokrasi ini, ada lagi suatu tindakkan yang wajib ditanam di dalam demokrasi, yakni keadilan. Maksud dari keadilan di dalam demokrasi yakni adil terhadap suatu apapu, adil terhadap rakyat yang memegang tinggi sistem demokrasi ini, karena keadilan mempunyai prioritas yang cukup tinggi. Dengan rasa keadilan yang tinggi, secara langsung rakyat menjadi sejahtera akibat dari sistem demokrasi yang bagus dan selalu menguntungkan rakyatnya bukan merugikan rakyatnya. Jadi adil yang dimaksud disini adalah adil dalam sistem kepemerintahan dan secara langsung adil tersebutdapat mengakibatkan pada sistem pemerintahan yang demokrasi dan mampu membimbing rakyatnya lebih sejahtera lagi.
  • Menurut WIKIPEDIA
Prinsip - prinsip demokrasi
  1. Kedaulatan rakyat
  2. Pemerintah yang berdasrkanpersetujuan dari perintah
  3. Kekuasaan mayoritas
  4. Hak - hak minoritas
  5. Jaminan hak asasi manusia
  6. Pemilihan yang bebas dan jujur
  7. Persamaan didepan hukum
  8. Proses hukum yang wajar
  9. Pembatasan pemerintah secara konstitusional
  10. Pluralisme, ekonomi, dan politik
  11. Nilai - nilai toleransipragmatisme, kerja sama dan mufakat
  • Ciri - ciri pemerintahan yang demokratis
  1. Adanya keterlibatan warga negara dalam hal politik baik langsung maupun tidak langsung.
  2. Adanya ketentuan pemilihan umum yang dilakukan oleh rakyat.
  3. Adanya kebebasan kemerdekaan bagi seluruh warga negara / rakyat.
  4. Adanya kebebasan dalam mengeluarkan pendapat.
REFERENSI :
http://id.wikipedia.org/wiki/Demokrasi
http://stat.kompasiana.com/files/2010/07/democracy11.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar