Kota depok , merupakan sebuah kota yang didalamnya terdapat berbagai macam kesibukan para masyarakatnya. Siapa yang tidak kenal DEPOK kota yang penuh dengan kemewahan ini dengan gedung-gedung yang berjulang tinggi. Persaingan ekonomi di kota depok cukup jelas terlihat, seperti mol-mol yang menawarkan berbagai macam barang yang mewah, dengan harganya yang terjangkau.
Suasana yang ramai, karena depok juga termasuk kota yang padat penduduk. Tetapi hal ini tidak menyurut, para masyarakat yang ingin mencari rezekinya di kota depok. Depok, yang mempunyai wilayah cukup luas ini serta dipimpin oleh seorang WALIKOTA. Menyediakan berbagai macam fasilitas, guna memenuhi kebutuhan-kebutuhan warganya.
Banyaknya fasilitas-fasilitas yang diberikan salah satunya dibagian transportasi yakni adanya terminal yang menyediakan berbagai sarana angkutan, tujuannya untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat khususnya didalam transportasi. Berdirinya terminal di depok ini, atau sering sekali disebut terminal depok. Memang sangat menguntungkan banyak orang. Selain memberi kenyamanan dalam transportasi , bisa juga membuka lapangan pekerjaan serta mengurangi pengangguran khususnya yang ada dikota depok.
Seperti yang diketahui bahwa terminal itu sangat ramai, karena segala macam alat transportasi yang menyediakan jasa angkutannya untuk berbagai macam tempat.
Suasana yang tidak pernah sepi, bahkan asap-asap yang stiap harinya keluar dari knalpot kendaraan yang berlalu-lalang dan suasana yang sangat keras seperti bunyi mesin kendaraan saat dinyalakan, para kenet angkutan memanggil calon penumpang, para penjual yang mem promosikan barang dagangannya, serta orang-orang atau polisi yang mengatur lalu lintas didalam maupun diluar terminal ini dengan tujuan agar tidak terjadinya penumpukkan kendaraan yang menyebabkan kendaraan yang ada didalam terminal susah untuk keluar.
Memang suasana ini hampir sama dengan terminal-terminal yang lainnya. Tapi menurut saya suasana ini memang benar-benar mengasyikkan, walaupun memang suasananya ramai. Tetapi hal ini juga bisa membuat kita lebih bersemangat lagi dalam menjalani hidup, karena suasana di terminal ini melibatkan banyak orang.
Berbagai macam sistem ekonomi berjalan lancar disana.
Sebab tanpa ada dukungan dari rakyat suasana tersebut tidak akan ada seperti ini.
Gambar diperoleh dari :
www.google.co.id
http://depok-expose.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar